Creata
0
loading
Hold
Watch
View

Luasa Gerak Diatas Lahan Terbatas Dalam Desain Rumah Minimalis

SelaDesain rumah minimalis tidak melulu terpaku pada desain datar dan horisontal. Bahkan saat ini, banyak yang mulai membangun rumah minimalis dengan desain vertikal. Pembangunan rumah dengan desain ke atas ini menjadi solusi dari sempitnya lahan yang dimiliki. Sehingga peruntukkan setiap ruang terbagi dalam lantai – lantai yang berbeda. Tetapi bagi yang tetap menginginkan rumah minimalis dengan desain mendatar, beberapa tips berikut dapat dipertimbangkan.

Ruang Multifungsi

Beberapa tipe rumah dengan lahan terbatas seperti rumah tipe 21 dan tipe 36 tidak memiliki cukup ukuran untuk sebuah ruang yang besar dan luas. Pemilihan perabotnya pun harus sangat hati – hati sehingga tidak menghambat gerak dalam ruangan yang terbatas.

Alih – alih mencoba membagi ruangan berdasarkan fungsi masing – masing dengan menggunakan sekat, ada baiknya untuk mencoba menyatukan ruangan – ruangan tersebut. Contohnya adalah menyatukan fungsi dapur, ruang makan, serta ruang keluarga. Hilangnya sekat diantara ruangan tersebut akan memberikan kesan lebih luas dan lapang.

Tentu saja dengan catatan perabot yang dipilih merupakan perabot dengan desain sederhana yang saling bersesuaian. Akan lebih baik lagi apabila setiap furniture tersebut dapat berperan multifungsi sehingga jumlah perabot dapat lebih diminimalisir dan ruang gerak lebih luas.

pilihan warna cat

Pemilihan Warna

Dalam desain rumah minimalis, lebih baik menghindari pemilihan warna – warna gelap. Selain membuat ruangan terkesan suram, pencahayaan yang kurang baik akan membuatnya tambah spooky. Pilihlah cat interior dengan warna – warna cerah dan kalem sehingga ruangan terkesan nyaman, adem, sekaligus luas. Homogenitas dalam pemilihan warna interior juga dapat membantu untuk menimbulkan kesan ruang yang lapang.

Apabila terkesan terlalu monoton, kombinasikan warna – warna netral dengan warna – warna pastel yang lembut. Bermain dengan garis dan pola melalui wallpaper juga dapat diaplikasikan dengan memegang prinsip keseragaman dan keserasian antara wallpaper yang dipilih dengan dekorasi yang menghiasi ruangan maupun furniture yang mengisi setiap sudutnya.

Perabot Multifungsi

Desain bergaya minimalis tidak akan terlepas dari pemanfaatan setiap perabotan sebagai media penyimpanan. Terutama dengan absennya keberadaan gudang. Beberapa contoh perabot yang dapat dialihkan untuk berbagai fungsi antara lain:

Lemari

Lemari dapat berfungsi sebagai penghias ruangan juga sekat antar ruang. Selain itu, lemari dengan model tertutup pada beberapa sisinya dapat dimanfaatkan sebagai media penyimpanan album foto, buku – buku, majalah, bahkan beberapa peralatan makan dan minum yang jarang terpakai.

Tangga

Ruangan dibawah tangga dapat difungsikan sebagai media penyimpanan. Buat beberapa sekat di bagian bawah tangga. Sesuaikan dengan bentuk dan kemiringan tangga. Bagilah dalam beberapa ukuran tinggi dan luas. Berikan pintu dan voila! Jadilah beberapa buah lemari yang dapat difungsikan untuk menyimpan pakaian, sepatu, tas, dan bahkan peralatan olahraga seperti bola, sepatu roda, atau bahkan peralatan golf.

Tempat tidur

Kolong tempat tidur sangat potensial untuk dijadikan sebagai ruang penyimpanan. Saat ini banyak tempat tidur dengan dual fungsi ini. Bagian bawah yang luang dipergunakan sebagai laci maupun lemari mini untuk menyimpan pakaian dan barang – barang pribadi lainnya.

Kaca sebagai Pembatas

Dinding merupakan pembatas yang solid dan membuat penghuni rumah merasa lebih nyaman. Tetapi dinding dapat juga membuat rumah terkesan lebih sempit dan suram, terutama dengan minimnya pencahayaan. Sebagai solusi, cobalah untuk memanfaatkan material kaca sebagai pengganti batu bata maupun batako sebagai material pembatas antara rumah bagian dalam dengan halaman.

Kaca yang tembus pandang memberikan kesan borderless sehingga penghuni rumah dapat merasakan adanya konektifitas di setiap ruangan. Penggunaan kaca ini dapat pula diaplikasikan dalam desain jendela dan pintu. Sehingga tidak sepenuhnya meniadakan keberadaan dinding berbahan bata ataupun batako.

Permainan ukuran ruang juga dapat dilakukan dengan memasang cermin pada dinding sehingga kesan luas dapat diperoleh dari bayang – bayang ruangan yang terpantul.

Inti dari desain minimalis adalah inovasi dan imajinasi sehingga tercipta sebuah hunian yang nyaman tanpa terhambat oleh luas lahan terbatas. Oleh karena itu, desain rumah minimalis cenderung menekankan pada kreatifitas sehingga setiap sudut ruangan dapat difungsikan secara maksimal tanpa membatasi ruang gerak penghuninya.

Get in touch

Let's Talk
Address

Rukan Columbus B-1, Green Lake City, Jakarta Barat

Phone

+62 21 22523869

blog.gemini.id claudia.id gemini.id jrplighting.com iamcreata.com